fbpx
Article & News
Penyebab & Faktor Resiko HIV dan AIDS

 

Apa penyebab HIV/AIDS ?

 

HIV adalah penyakit yang disebabkan oleh Human Immunodeficiency Virus. Sedangkan AIDS disebabkan oleh kondisi ini yang sudah parah atau tidak ditangani dengan baik.

 

Apa saja faktor risiko dari HIV/AIDS ?

 

HIV dan AIDS adalah penyakit yang bisa ditularkan melalui kontak dengan luka, dara, air mani, dan cairan vagina dari orang yang terinfeksi virus tersebut.

Sebagai contoh ketika Anda berhubungan seks tanpa kondom, baik lewat vagina, anal, atau oral dengan orang yang memiliki. Anda berisiko tertular virus ini tanpa sadar

Ini karena adanya pertukaran cairan tubuh antara orang yang terinfeksi dengan orang yang sehat. Kondisi ini akan meningkat risikonya jika di organ seksual Anda terdapat luka terbuka.

Biasanya perempuan remaja sangat rentan terhadap infeksi HIV karena selaput vagina mereka lebih tipis dan lebih rentan luka infeksi dibandingkan wanita dewasa.

 

Selain kontak seksual, ada berbagai hal lain yang menyebabkan seseorang terkena penyakit yang melemahkan sistem imun ini, yaitu:

  • Berbagi jarum suntik dan peralatan obat suntik lainnya dengan orang yang terkontaminasi dengan Human Immunodeficiency Virus.
  • Menggunakan peralatan tato dan body piercing (termasuk tinta) yang tidak disterilkan dan pernah dipakai oleh orang dengan kondisi ini.
  • Ibu hamil yang memiliki kondisi Human Immunodeficiency Viruskepada bayinya (sebelum atau selama kelahiran) dan saat menyusui.
  • Memiliki penyakit menular seksual (PMS) lainnya seperti klamidia atau gonore karena virus HIV akan sangat mudah masuk saat sistem kekebalan tubuh lemah.
  • Adanya kontak dengan darah, air mani, atau cairan vagina dari orang yang memiliki infeksi HIV pada luka terbuka yang Anda miliki.

 

Namun, jangan salah sangka. Anda tidak dapat tertular virus Human Immunodeficiency Virus melalui kontak sehari-hari seperti:

  • Bersentuhan
  • Berjabat tangan
  • Berpelukan
  • Batuk dan bersin
  • Mendonorkan darah ke orang yang terinfeksi
  • Menggunakan kolam renang atau dudukan toilet yang sama
  • Berbagi sprei
  • Berbagi peralatan makan atau makanan yang sama
  • Dari hewan, nyamuk, atau serangga lainnya

 

 

Sumber : https://hellosehat.com/kesehatan/penyakit/hiv-aids/

Dsg MKT : Sabtu, 7 Desember 2019